Cara Mudah Untuk Atasi Rasa Takut

Cara Mudah Untuk Atasi Rasa Takut - RASA takut, trauma, atau phobia bisa mengakibatkan seseorang mengalami stres dalam menghadapinya. Banyak cara yang biasa dilakukan untuk mengatasi hal ini, namun tidak terlalu banyak membantu.

Cara Mudah Untuk Atasi Rasa Takut

Mengatasi rasa takut bisa memakan waktu yang lama, tetapi sekarang hal tersebut kini dapat dilakukan melalui tidur Anda. Para ilmuwan di Northwestern University mengatakan, mereka telah menurunkan tingkat ketakutan pada orang dengan menggunakan aroma bau tertentu untuk memicu kenangan menakutkan menjadi tidak berbahaya selama tidur nyenyak.

"Tidur merupakan semacam stempel kenangan atau ingatan yang dalam dan lebih kuat, saat itulah banyak pembetukan memori dapat terjadi," kata ahli saraf dan penulis penelitian Jay Gottfried, dikutip Washingtonpost.

Lebih lanjut, peneliti pertama membuat wajah subjek penelitian mereka menjadi ketakutan menggunakan udara, artinya peneliti menghubungkan ekspresi wajah dan aroma bau dalam pikiran subjek dengan sengatan listrik yang menyakitkan. Setelah beberapa percobaan, ekspresi wajah para peserta menjadi takut dan aroma bau bertindak sebagai isyarat yang dikaitkan dengan ekspresi wajah tersebut.

Para peneliti kemudian menggunakan aroma bau untuk memicu kenangan ketakutan saat tidur sebagai cara yang memungkinkan pasien menyesuaikan stres tanpa sadar. Gottfried mengatakan, jenis pasien pertama yang bisa dibantu oleh proses ini merupakan orang-orang yang sudah mengenali aroma bau yang berhubungan dengan ketakutan mereka, misalnya bau mesiu.

"Kalau dilihat dari perspektif secara klinis, hal ini bisa menjadi pendekatan baru untuk mencoba atau bahkan mengobati ingatan stres atau sebuah trauma akan sebuah peristiwa," tandasnya

okezone

0 Response to "Cara Mudah Untuk Atasi Rasa Takut"

Powered by Blogger.